ConTeXt : Memulai Dokumen baru

Untuk memulai dokumen context hampir sama dengan memulai dokumen di latex, beberapa hal mendasar yang perlu Anda ikuti yaitu sebagai berikut :
  • Buka TeX Editor, dalam hal ini saya menggunakan WinEdt  versi 8.0(untuk TeX Editor yang lain belum saya coba).
  • Buatlah dokumen baru di TeXt editor Anda, berikut contoh sederhananya:
\starttext
“Hello World”
\stoptext

  • Selanjutnya simpan dokumen Anda dengan nama misalnya tes.tex  dalam hal ini context mempunyai file ekstensi yang sama dengan latex/tex/xelatex/lualatex/pdflatex yaitu .tex
  • Terlebih dahulu Anda buat folder dengan nama misalnya tes, tetapi tergantung keinginan anda untuk nama file.tex atau folder
  • Pada bagian bawah menu baru temukan suatu icon dengan ConTeXt atau pada bagian menu baru, klik TeX > ConTeXt.
  • Dokumen.tex kita akan di-convert ke dokumen.pdf

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SMART DIAGRAM di LaTeX

Membuat Soal Ujian Menggunakan LaTeX #Part 2

Instalasi Protext LaTeX di Windows 7 , 64-bit